Tuesday , 25 September 2018
Home / News / Cina Turunkan Bea Masuk Impor Mobil

Cina Turunkan Bea Masuk Impor Mobil

cinturbemasimpob

 

Cina menurunkan bea masuk impor mobil dari 25 persen menjadi 15 persen pada hari Minggu (01/07/2018). Langkah ini adalah bagian dari upaya negara itu untuk membuka pasarnya.

Dealer-dealer kendaraan impor di Cina telah mempromosikan penurunan harga dengan bea masuk yang lebih rendah ini.

Sebuah dealer pabrikan Jepang di Beijing memangkas harga mobil SUV berukuran besar buatan Jepang hingga 56.000 yuan, atau sekitar 8.500 dolar.

Kendaraan impor mencakup lebih dari 4 persen dari pasar otomotif Cina. Sebuah dealer mengatakan bea masuk yang lebih rendah akan mendorong penjualan dan meningkatkan pasar mobil mewah.

Namun, Cina berencana memberlakukan bea masuk balasan 25 persen terhadap kendaraan AS setelah Washington menetapkan bea masuk secara luas atas impor dari Cina, mulai hari Jumat (06/07/2018) mendatang.

Pemerintahan Presiden AS Donald Trump menyatakan alasan pemberlakuan bea masuk ini adalah apa yang disebutnya pelanggaran HAKI oleh Cina.***nhk

About Kominfo Batubara

Kominfo Batubara
@https://twitter.com/KominfoBatubara

Leave a Reply